Tahapan Inovasi | : | Penerapan |
Inisiator Inovasi | : | Dinas Perhubungan |
Jenis Inovasi | : | Digital |
Bentuk Inovasi | : | Inovasi pelayanan publik |
Urusan Inovasi | : | perhubungan |
Rancang Bangun dan Pokok Perubahan Yang Dilakukan | : | Sistem Informasi Pelayanan Trans Jateng (Si Anteng) SIstem Informasi Pelayanan Trans Jateng (Si Anteng), merupakan aplikasi yang memudahkan penumpang BRT Trans Jateng dengan adanya fitur kedatangan bus yang RealTime, panduan darimana mau kemana, dan AR Halte. Aplikasi dapat diunduh di play store/appsstore yang ada di smartphone masing – masing calon penumpang. Selama ini masih banyak calon penumpang bus Trans Jateng tidak mengetahui dimana lokasi halte terdekat, setelah sesampainya di halte calon penumpang masih menunggu lama di halte karena tidak mengetahui jadwal kedatangan bus Trans Jateng atau bus Trans Jateng tidak berhenti pada halte yang dilewati, maka dari itu perlu adanya aplikasi untuk membantu agar calon penumpang dapat mengetahui dengan mudah lokasi halte terdekat, posisi bus Trans Jateng, dan waktu kedatangan bus Trans Jateng yang akan ditumpangi. Masyarakat dapat mengatur waktu perjalanan lebih efektif dan sehat karena tidak terlalu lama dalam menunggu bus di halte dan dapat mengatur ulang perjalanan karena mendapat informasi perubahan jam layanan atau perubahan rute karena adanya kondisi tertentu. Calon penumpang dapat mengetahui gambaran pergerakan bus, jam kedatangan di masing-masing halte lewat smartphone pribadi. Hal ini tentu dapat membuat perjalanan lebih efisien, karena calon penumpang tinggal membuka Si Anteng sebelum melakukan perjalanan. Selanjutnya, Calon penumpang juga dimudahkan dengan sistem pembayaran non tunai (cashless). Untuk mendukung kelancaran operasional pelayanan bus Trans Jateng pada tahun 2019 telah dibuat aplikasi SIANTENG untuk mengetahui posisi bus Trans Jateng dan waktu kedatangan bus Trans Jateng namun hanya dapat digunakan pada koridor Semarang - Bawen dan pada tahun 2021 sudah dikembangkan sehingga dapat digunakan pada semua koridor. Manfaat : 1. Sangat efektif dalam manajemen waktu bagi yang memiliki mobilitas tinggi dan memilih menggunakan transportasi publik, 2. Sangat efektif di masa pandemi untuk tidak terlalu lama menghabiskan waktu di luar seperti menunggu dihalte karena dapat memantau posisi bus pada aplikasi, 3. Sangat efektif dan mudah mendapatkan informasi terkini terkait bila adanya perubahan jam operasional dan apabila ada pengalihan jalur, 4. Sangat efektif dan mudah menyampaikan kritik, saran dan masukan terkait pelayanan, 5. Memudahkan pemantauan dan pengawasan operasional Trans Jateng. |
Tujuan Inovasi | : | Memberikan kemudahan kepada penumpang untuk menggunakan layanan Trans Jateng dengan memberikan informasi tentang posisi bus, halte terdekat, informasi layanan dan perubahan layanan serta memudahkan dalam menyampaikan kritik dan saran |
Manfaat Yang Diperoleh | : | 1. Sangat efektif dalam manajemen waktu bagi yang memiliki mobilitas tinggi dan memilih menggunakan transportasi publik, 2. Sangat efektif di masa pandemi untuk tidak terlalu lama menghabiskan waktu di luar seperti menunggu dihalte karena dapat memantau posisi bus pada aplikasi, 3. Sangat efektif dan mudah mendapatkan informasi terkini terkait bila adanya perubahan jam operasional dan apabila ada pengalihan jalur, 4. Sangat efektif dan mudah menyampaikan kritik, saran dan masukan terkait pelayanan, 5. Memudahkan pemantauan dan pengawasan operasional Trans Jateng. |
Hasil Inovasi | : | Masyarakat dapat mengatur waktu perjalanan lebih efektif dan sehat karena tidak terlalu lama dalam menunggu bus di halte dan dapat mengatur ulang perjalanan karena mendapatkan informasi perubahan jam layanan atau perubahan rute karena adanya kondisi tertentu |
Waktu Uji Coba Inovasi | : | 09-12-2019 |
Waktu Implementasi | : | 11-12-2019 |