Aplikasi Peduli Sehat

Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) merupakan virus dari subfamili orthocoronavirinae dalam keluarga coronaviridae dan ordo Nidovirales. Kelompok virus ini dapat menjangkit burung dan mamalia, termasuk manusia. Semakin hari kematian akibat covid-19 semakin bertambah, kebijakan pemerintah seperti Physical distancing serta pembatasan social berskala besar (PSBB) dapat berdampak negatif bagi sebagian orang, seperti kecemasan, depresi, dan stres. Untuk mengurangi kecemasan pada masyarakat serta meminimalisir kekeliruan informasi tentang Covid-19 maka diperlukan media penyedia informasi yang dapat menambah informasi serta diharapkan dapat mengurangi kecemasan di masa pandemi covid-19. Media yang mudah digunakan pada masa pandemi seperti ini ialah media aplikasi menggunakan gadget atau Handphone (HP), karena mudah digunakan untuk memperoleh informasi. yang telah diuji dapat meningkatkan pengetahuan dan mengurangi kecemasan pemakainya.

Orang dapat membuka aplikasi peduli sehat menggunakan HP kapan saja dan dimana saja. Pesan yang berisi promosi kesehatan dalam meningkatkan pengetahuan mengenai covid-19, juga dapat mengurangi kecemasan orang yang membuka aplikasi tersebut di HP nya. Aplikasi peduli sehat sangat cocok digunakan untuk promosi kesehatan yang mengharuskan orang melakukan physical distancing (menjaga jarak) supaya menghindari transmisi penularan covid-19.

Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) meluas pada awal tahun 2020. virus ini berasal dari Wuhan, Cina. Pandemi covid-19 dapat meluas sangat cepat melaui droplet atau kontak dari orang ke orang.Kecemasan perlu dikelola dengan baik ketika menghadapi pandemi Covid-19 sehingga tidak menyebabkan kepanikan yang berlebihan atau menyebabkan masalah kesehatan mental yang serius. Agar masyarakat terhindar dari informasi yang salah mengenai covid-19 dan agar masyarakat mengetahui cara-cara dalam mengurangi kecemasan maka dilakukan kegiatan promosi kesehatan. Promosi kesehatan itu sendiri tidak bisa dipisahkan dengan adanya media.

Perkembangan teknologi informasi berkembang sangat pesat di masa globalisasi seperti sekarang, maka diperlukan pemanfaatan media yang banyak dimiliki oleh banyak orang seperti smartphone. Banyak masyarakat yang memperoleh informasi covid-19 yang malah berdampak pada meningkatnya kecemasan. Akibat informasi yang diperoleh hanya dari televisi, banyak masyarakat yang masih salah persepsi dengan virus covid-19. Media promosi kesehatan merupakan salah satu solusi alternatif dalam memecahkan masalah tersebut, oleh karena itu perlu dibuat suatu media promosi kesehatan inetraktif berbasis android untuk masyarakat yang diharapkan bisa dipergunakan menjadi media yang berguna untuk memberikan informasi, membantu masyarakat memperoleh informasi khususnya informasi covid-19 dan informasi terkait pengurangan kecemasan di masa Pandemi covid-19.

Aplikasi peduli sehat disamping secara ilmiah telah dibuktikan dapat menambah pengetahuan dan mengurangi kecemasan orang yang menggunakan, aplikasi ini juga dapat;

  1. memberikan informasi yang benar mengenai Covid dan pengurangan kecemasan sehingga mengurangi kesalahan persepsi tentang Covid-19 pada masyarakat,
  2. menarik bagi pengguna, karena aplikasi peduli sehat disertai dengan gambar-gambar sehingga memudahkan pemahaman bagi pengguna aplikasi ini.,
  3. dilakukan kapan saja dan dimana saja sehingga mengurangi kontak, dengan physical distancing serta dapat mencegah transmisi covid-19,
  4. digunakan tidak memerlukan koneksi internet pada saat membuka aplikasi peduli sehat, koneksi internet hanya dibutuhkan pada saat mendownload aplikasi.

Nama : Dr. Arif Widodo, M.Kes
Alamat : Perum. UMS, Jl. M. Jasman 3 No 28, RT 3/ RW 5, Makamhaji, Kartasura, Kab. Sukoharjo
No. Telepon : 08164272436