Ecoprint kulit kambing

Abstrak

Tersedianya kulit kambing dalam jumlah banyak yang merupakan bagian dari hasil samping pemotongan kambing untuk kuliner khas Kota Tegal yaitu sate kambing dari berbagai warung sate merupakan peluang untuk mengembangkan kerajinan ecoprint yang biasanya dilakukan pada media kain  untuk diterapkan pada media kulit. Kulit kambing yang sudah selesai disamak diberikan corak dan warna dengan menggunakan metoda ecoprint.

Hasil kulit kambing yang sudah diberi corak melalui ecoprint selanjutnya dibuat menjadi kerajinan berupa sepatu, tas, dompet, sandal dan lain-lain. Produk kerajinan yang dihasilkan tersebut dikemas dalam kemasan yang menarik dan dipasarkan secara offline maupun online. Produk kerajinan kulit kambing bercorak ecoprint ini melalui penjualan secara online telah berhasil menembus pasar luar negeri.

Latar Belakang

Ecoprint adalah teknik memberi warna dan corak (motif) pada kain, kulit atau bahan lainnya dengan menggunakan bahan alami. Bahan alami yang umum digunakan dalam ecoprint berasal dari tanaman yang meliputi beragam jenis daun, bunga, kayu, atau bagian tanaman lainnya yang memiliki corak dan warna yang khas. Pembuatan corak dan warna pada ecoprint menggunakan sumber daya alam yang ada di masing masing daerah dengan teknik dan pengolahannya pun kami menggunakan pewarna alami sehigga aman dan tidak mencemari lingkungan serta ekosistem yang ada. Pengembangan ecoprint ini dilakukan karena melihat peluang sumber daya alam yang ada di Kota Tegal untuk mengembangakan ecoprint cukup banyak tersedia.

Melihat banyaknya tersedia kulit kambing yang merupakan bagian dari hasil samping pemotongan kambing untuk kuliner khas Kota Tegal yaitu sate kambing dari berbagai warung sate merupakan peluang untuk mengembangkan kerajinan ecoprint yang biasanya dilakukan pada media kain  untuk diterapkan pada media kulit . Penerapan teknik ecoprint yang biasanya dilakukan pada kain akan diaplikasikan pada bahan kulit kambing yang sudah disamak, sehingga perlu mengubah beberapa perlakuan terutama pada pengaturan suhu yang tidak boleh terlalu tinggi karena bisa mengakibatkan kulitnya menjadi rusak. Hasil corak ecoprint yang sudah tercetak pada kulit perlu diproses lebih lanjut untuk mempertajam warna corak dan diberi lapisan pelindung(coating) agar corak bisa lebih awet menempel pada material  kulit kambing tersebut.

Keunggulan Inovasi

Penggunaan bahan printing kulit yang ramah lingkungan  karena menggunakan pewarna alami. Tidak mengunakan pewarna sintetis yang akan merusak lingkungan.

 

 

 

Nama : Retno wulansari
Alamat : Jl. Jalak timur no 9. Kel. Pekauman kec. Tegal barat kota Tegal
No. Telepon : 087830408160