Inovasi Alat Pendangir Serbaguna Untuk Pertanian (VERION)

Sebagian besar penduduk di negara Indonesia bermata pencaharian sebagai petani, oleh karena itu Indonesia dijuluki sebagai negara agraris dan mendapat predikat sebagai lumbung padi nasional dengan lahan pertanian yang luas. Pentingnya sektor pertanian diantaranya potensi sumber daya manusia yang beragam, Pangsa pendapatan yang cukup besar serta Banyaknya penduduk menggantungkan hidupnya di sektor ini. Sebagian besar penduduk indonesia baik di desa maupun diperkotaan bermata pencaharian petani. Untuk membantu pekerjaan tersebut, petani membutuhkan beberapa alat sederhana misalnya pendangir untuk menggemburkan tanah. Melihat dari kebutuhan para petani dalam menggarap lahan, seringkali petani masih kesulitan untuk menggunakan alat modern untuk meringankan pekerjaannya, untuk para petani di pedesaan atau para petani penggarap biasanya jarang menggunakan teknologi modern karena biaya yang mahal. Melihat dari situasi tersebut, kami Tim Karya Ilmiah Remaja SMA Negeri 2 Pemalang memiliki ide untuk berinovasi pada bidang teknologi sederhana yaitu pendangir serbaguna yang dapat memudahkan petani. Alat ini dapat membantu mendangir atau menggemburkan tanah, menyiram lahan, membersihkan gulma, membuat garis pada lahan untuk ditanami biji dan lain sebagainya. Alat ini dibuat dengan biaya yang terjangkau dan bahan yang mudah didapat tak hanya itu, alat bisa digunakan untuk semua kalangan petani baik di pedesaan maupun perkotaan. Dengan cara pembuatan yang mudah ide inovasi alat serbaguna ini dapat diterapkan dan dibuat langsung oleh petani. Oleh karena itu alat ini diharapkan dapat digunakan oleh semua kalangan petani dan dapat dikembangkan lagi oleh para petani maupun peneliti lain yang meneliti penenelitian sejenis.

Kata Kunci: VERION,   Pertanian,  Alat pertanian,  Inovasi teknologi pertanian, Pendangir

Negara Indonesia memiliki lahan pertanian yang luas. Badan Pusat Statistik pada tahun 2016 melaporkan lahan sawah yang ada di Indonesia mencapai 8,19 juta Ha. Indonesia menjadi produsen tanaman pangan yang potensial oleh sebab itu Indonesia mendapat predikat lumbung padi nasional. Budi Kolonjono menjalaskan beberapa alasan pentingnya pertanian di Indonesia. Diantaranya potensi sumber daya manusia yang beragam, Pangsa pendapatan yang cukup besar, serta banyaknya penduduk menggantungkan hidupnya di sektor ini. Indonesia sebagai negara agraris sangat memperhatikan kelancaran sektor pertaniannya. Sektor pertanian memiliki peran penting pada pembangunan nasional dalam upaya menuju kemajuan bangsa. Tapi pada kenyataannya terdapat sebuah masalah ekonomi yang menyelimuti pada sektor pertanian Indonesia. Yaitu masih kurangnya kesejahteraan para petani yang disebabkan minimnya pendapatan mereka. Kondisi ekonomi inilah yang menjadi salah satu faktor kurangnya untuk beradaptasi terhadap pengolahan pertanian yang menggunakan cara modern. Selain itu, banyak petani yang ragu untuk mengadopsi pengembangan teknologi, sebab mereka menganggap hal tersebut dapat mengganggu norma atau adat istiadat yang sudah dianut sejak dahulu. Faktor lainnya karena seringkali inovasi teknologi tersebut sulit diterapkan oleh para petani. Karena inovasi teknologi tidak mempertimbangkan kondisi sosial, ekonomi, budaya, norma, dan adat istiadat masyarakat setempat, maka inovasi teknologi tersebut menimbulkan masalah baru bagi petani dan mengakibatkan biaya yang tinggi dengan hasil yang tidak mencukupi (Tobias, 2016). Karena masalah-masalah tersebut, para petani menggunakan alat tradisional, namun alat tradisional tersebut kurang efektif dikarenakan memakan banyak tenaga manusia. Menyiasati hal tersebut, peneliti memiliki ide untuk membuat suatu inovasi pada alat pertanian dengan tujuan agar dapat meringankan dan menambah keefektifan petani dalam mengolah lahan. Dengan harga alat yang terjangkau dan bisa digunakan oleh semua kalangan petani, baik di pedesaan maupun di perkotaan.

? Dapat mempermudah dan mempercepat proses penggemburan tanah

? Hemat tenaga dan hemat biaya

? Multifungsi yaitu tidak hanya untuk proses pendangiran tanah, alat ini juga berfungsi untuk menarik jerami, membersihkan rumput, menentukan garis yang akan ditanami antara tanaman yang satu dengan tanaman yang lain

 

Nama : Mohamad Raihan
Alamat : Jln. Jend Soedirman No.14, Pakis AjI, Wanarejan Utara, Kec. Taman, Kab. Pemalang
No. Telepon : 085293546502