Alat Bantu Pemantauan Detak Jantung L Secara Realtime Untuk Pasien Penderita Jantung Dari Bahan dan Alat Yang Ekonomis

Alat Bantu Pemantauan Detak Jatung Secara Realtime Untuk Pasien Penderita Jantung  Dari Bahan Dan Alat Yang Ekonomis. Proposal Krenova. Batang: Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Kabupaten Batang. 2023.

Dalam hal pemantauan detak jantung akan sangat penting bagi dokter dalam menangani penderita penyakit jantuk atau dalam penyakit apapun, pasalnya dalam penanganan penyakit atau pemeriksaan kesehatan Standar Operasional Prosedur ( SOP )  seorang dokter biasanya melakukan pengecekan nadi atau pembuluh dara terlebih dahulu untuk mengetahui tekanan darah normal atau tidak. Dalam kasus yang lebih rumit lagi atau ada seorang pasien yang mengalami penyakit jantung pasti keluarga pasien akan selalu memantau pasien tersebut dan juga dokter yang selalu memantau pasien agar jika terjadi sesuatu dengan kesehatan pasien seorang dokter dapat menanganinya dengan cepat.

Dalam kasus tersebut kami bermaksud membuat alat dimana dapat mengetahui kondisi pasien terutama denyut jantung secara realtime agar dapat memantau pasien secara countinue tanpa membatasi gerak pasien .

Alat ini kami beri nama “ Prototype Pemantauan Detak Jatung Realtime Untuk Pasien Penderita Jantung ” dimana kerja alat ini akan menghitung denyut jantung  pasien secara realtime kemudian data akan di masukan kedalam web server dimana dokter atau pihak keluarga dapa memantau kesehatan dari pasien.

Jika ada anggota keluarga di rumah yang baru pulih dari serangan jantung atau penderita penyakit jantung, ada banyak hal yang harus diperhatikan. Hal ini karena penyakit jantung dapat membahayakan nyawa. Bahkan, menurut survei Sample Registration System Kementerian Kesehatan Republik Indonesia tahun 2014, penyakit jantung koroner menjadi penyebab kematian tertinggi pada semua umur setelah stroke. Oleh karena itu, cara merawat penderita jantung di rumah sangat penting untuk diketahui.

Dari data diatas pasti jika ada keluarga kita yang terkena penyakit jantung akan selalu waswas karena harus selalu memantau pasien tersebut, tidak terkecuali seorang dokter yang menangani pasien tersebut.

Ada beberapa factor yang mempengarui kesehatan pasien penserita penyakit jantung, tergantung pada jenis penyakit jantung yang dialami. Bisa karena gaya hidup yang tidak sehat, obesitas, paparan asap rokok, kelainan bawaan, dan lain-lain.

Dalam hal ini kami berinovasi membuat alat yang dapat memantau detak jantung secara realtime agar pasien dapat di pantau keshatannya selama 1 x 24 jam oleh pihak keluarga maupun pihak dokter, jika terjadi sesuatu dengan kesehatan pasien seorang dokter dapat menanganinya dengan cepat.

Dalam kasus tersebut kami bermaksud membuat alat dimana dapat mengetahui kondisi pasien terutama denyut jantung secara realtime agar dapat memantau pasien secara countinue tanpa membatasi gerak pasien

Pengaplikasian sistem ini sudah dilakukan ujicoba kepada siswa hanya unttuk mengetahui bekerjanya alat untuk mengukur atau menditeksi denyut jantung. Dari hasil pengembangan alat penditeksi denyut jantung relatime / online ini bisa dilihat perkembangan kesehatan jantung  bisa memantau kesehatan jatung pasien walaupun berada di luar jangkauan pasien karena kesibukan lain dengan aplikasi ini dapat di pantau secara langsung agar psien merasa terlindungi atau terjaga kesehatannya.

Nama : Bayu Setyo Prabowo , S.Pd.
Alamat : Jl. Raya Kandeman No.KM No.4, Kaliongkek, Kandeman, Batang, Kabupaten Batang, Jawa Tengah 51261
No. Telepon : 085325340786