MoCa Chino : Mobile Car for Robotic Education

          Teknologi merupakan salah satu aspek yang sangat penting dalam pendidikan. Salah satu pembelajaran teknologi yang bisa diajarkan untuk pelajar di era sekarang adalah robotika. Robotika terdiri dari beberapa jenis seperti diantaranya robot beroda dan robot berkaki. Robot beroda merupakan salah satu media pengajaran yang digunakan untuk memperkenalkan teknologi robotika[1]. Robot beroda digunakan sebagai media pembelajaran robotika pada tingkat sekolah menengah dikarenakan cara kerja robot beroda lebih sederhana dibandingkan robot berkaki.

          Berbagai pengembangan robot beroda telah digunakan sebagai media pembelajaran di sekolah, seperti robot beroda yang menggunakan line follower seperti yang dibuat oleh Leotman [2], robot beroda dengan sensor ultrasonik sebagai pendeteksi ujung meja yang dibuat oleh Joni [1]. Namun kedua robot tersebut masih bergerak secara manual atau berdasarkan 1 sensor saja sehingga masih belum menunjang pembelajaran sesuai perkembangan zaman yang dimana sekarang telah serba otomatis dengan sistem yang kompleks.

          MoCa Chino ini menggunakan mikrokontroler Myrio dan dapat dikendalikan secara otomatis ataupun secara manual melalui komputer. Moca Chino dilengkapi berbagai sensor seperti sensor garis, sensor ultrasonic, dan infrared. Moca Chino juga memiliki beberapa fitur seperti anti-benturan, lifter atau pengambil benda, kamera untuk deteksi warna dan membaca barcode, Machine Learning, serta kinematic dan odometry.

          Dengan spesifikasi tersebut, MoCa Chino dapat difungsikan sebagai inovasi pendidikan yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran untuk sekolah menengah kejuruan khususnya SMK.

Kata kunci : robotika, robot beroda, pembelajaran robotika

          Teknologi merupakan salah satu aspek yang sangat penting dalam pendidikan. Salah satu pembelajaran teknologi yang bisa diajarkan untuk pelajar di era sekarang adalah robotika. Robotika terdiri dari beberapa jenis seperti diantaranya robot beroda dan robot berkaki. Robot beroda merupakan salah satu media pengajaran yang digunakan untuk memperkenalkan teknologi robotika[1]. Robot beroda lebih sering digunakan sebagai media pembelajaran robotika pada tingkat sekolah menengah dikarenakan cara kerja robot beroda lebih sederhana dibandingkan robot berkaki.

          Beberapa pengembangan robot beroda telah dilakukan sebagai media pembelajaran. Diantaranya pertama adalah robot beroda 4 yang dibuat oleh joni fat et al [1], yang dimana robot tersebut digunakan sebagai media pembelajaran robotik di salah satu SMK di Jakarta. Robot tersebut menggunakan mikrokontroler Arduino Nano. Penggunaan robot tersebut adalah sebagai media pembelajaran untuk mengenalkan siswa yang ada di SMK tersebut mengenai robotik sederhana dan cara merakitnya. Untuk robotnya sendiri hanya digunakan untuk menguji sensor ultrasonik dan infrared dalam mendeteksi ujung meja. Robot yang dibuat oleh Leotman [2] ditujukan untuk media edukasi pada salah satu SMP di Bekasi. Robot yang dibuat adalah robot beroda 4. Dimana robot tersebut merupakan robot line follower yang menggunakan sensor berupa Photodioda untuk membaca garis sehingga robot bergerak mengikuti garis yang telah dibentuk sebagai lintasan.

          Untuk mengembangkan model-model robotik tersebut, dibuatlah MoCa Chino. Dimana MoCa Chino merupakan robot beroda 3 yang menggunakan mikrokontroler Myrio. MoCa Chino dapat berjalan secara otonom dan dapat dikendalikan secara manual oleh pengguna sehingga menambah semangat siswa dalam pembelajaran. Robot dapat digerakkan ke samping kanan-kiri dan maju-mundur serta dapat berputar. MoCa Chino dapat dikendalikan menggunakan komputer yang terkoneksi dengan robot melalui Wi-Fi. Selain mengendalikan arah gerak robot, pengguna juga dapat mengatur kecepatan roda robot serta gerakan lifter robot. Dalam metode mobilitas, MoCa Chino menggunakan sistem kinematik dan odometri. Moca Chino dilengkapi berbagai sensor seperti sensor garis, sensor infrared dan sensor ultrasonik. Selain itu terdapat banyak fitur lain dari MoCa Chino yang berguna untuk menunjang pembelajaran robotik, seperti fitur anti-benturan pada robot, lifter atau pengambil benda, kamera untuk deteksi warna dan membaca barcode, serta Machine Learning. Sehingga dengan kompleks nya sistem dari robot MoCa Chino dapat menjadi bahan pembelajaran robotika yang komprehensif dan up to date sesuai perkembangan zaman. Selain itu dengan banyaknya fitur akan semakin menarik siswa untuk mendalami robotika dan memahami sistem di dalamnya.

  1. Robot dapat dikendalikan secara Otonom ataupun secara manual oleh pengguna.
  2. Robot dapat dikendalikan melalui komputer untuk gerakan manual.
  3. Koneksi komputer dengan robot menggunakan Wi-Fi sehingga robot lebih cepat dalam menerima data dibanding menggunakan bluethooth.
  4. Kecepatan dan arah gerak robot dapat dikendalikan.
  5. Robot dapat bergerak kesegala arah (Omni directional).
  6. Robot mampu mengambil objek baik dikendalikan secara manual ataupun otomatis menggunakan program.
  7. Robot memiliki sistem yang kompleks sehingga cocok untuk menunjang pembelajarn robotikayang komprehensif kepada siswa.
  8. Robot memiliki banyak fitur yang up to date dengan perkembangan teknologi sehingga bisa menarik minat belajar siswa
  9. Robot dapat dimodifikasi lebih lanjut sesuai kebutuhan dan tugas yang di inginkan

Nama : Wahyu Arga Pratama, S.Tr.T
Alamat : PERDOPO RT 2 RW 1, Kecamatan Gunungwungkal, Kab. Pati
No. Telepon : 082136013625